Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bawa 5 Fitur Baru WhatsApp, Status WA Ada Reaksi Hingga Link WA Call

Wartapagi.id -- Bulan Oktober ini WhatsApp (WA) menghadirkan 5 fitur baru, diantaranya ada fitur tautan (link) untuk WhatsApp Call, fitur emoji reaksi untuk status WhatsApp, serta "mengurungkan menghapus pesan untuk saya" atau "undo delete for me".

Baca juga : 7 Hal Pertama Yang Diperhatikan Pria Dari Wanita.



Dibawah ini akan diulas tentang fitur baru tersebut, namun sebelumnya Anda harus memastikan terlebih dahulu bahwa WhatsApp pada smartphone Anda telah terupdate. Jika belum silahkan memperbarui WhatsApp Android Anda dengan cara:
- Silahkan gunakan Android Anda untuk membuka aplikasi Google Play Store
- Lalu di kolom pencarian ketikkan "WhatsApp"
- Untuk memperbarui aplikasi ini, klik tombol "Update".
- Saat proses download selesai, Anda tekan tombol "Open" untuk membuka aplikasi WhatsApp.
- Otomatis WhatsApp Anda sudah ke versi terbaru, yaitu WhatsApp versi 2.22.21.83.
- Atau bisa juga mengunduh aplikasi WhatsApp lewat Google Play Store.

Dibawah ini adalah 5 fitur baru WhatsApp yaitu;

1. Berbagi link WhatsApp Call

Berbagi link (tautan) WhatsApp Call dapat dibuat dengan cara sebagai berikut :
- Langkah awal klik tab "Call" di aplikasi WhatsApp
- Lalu klik menu "Crate call link" untuk membuat link WhatsApp Call
- Kemudian tipe panggilan video atau suara (voice) dipilih
- Lalu "Share link" atau "Copy link" diklik agar membagikan tautan panggilan WhatsApp ke ruang orbolan WhatsApp atau aplikasi lainnya.
- Juga perlu dicatat, bahwa jika tidak digunakan selama 90 hari, link WhatsApp call akan kedaluwarsa.

2. Emoji reaksi status WA

Fitur "Status Reactions" resmi dihadirkan WhatsApp, dimana pengguna bisa memberikan reaksi menggunakan emoji untuk status WA orang lain, sehingga dengan 8 reaksi emoji dirasa sangat memuaskan untuk saat ini digunakan di WA. Dengan cara mengusap Status WA orang lain ke atas, lalu pilih salah satu emoji yang diinginkan, lalu gunakan, selesai deh.

3. Batal hapus pesan

Batal hapus pesan atau "undo delete for me" dihadirkan WA untuk bertujuan agar pengguna bisa membatalkan perintah ketika menghapus pesan WhatsApp. Jadi saat WA sudah terhapus, maka akan ada opsi "undo" yang artinya kembali muncul di riwayat obrolan (batal hapus pesan). O iya, jangan lupa fitur ini hanya berlaku untuk opsi "hapus untuk saya" bukan "hapus untuk semua orang" ya.

4. Hanya admin yang tahu saat anggota keluar grup

Keluar dari grup (leave group) secara diam-diam bisa dilakukan, dimana hanya admin saja yang tahu. Jadi anggota grup lain (bukan admin) tidak akan melihat notifikasi tersebut, saat Anda keluar grup.

5. Admin grup bisa hapus pesan orang lain

Fitur bernama "Admin Delete", dimana admin menghapus pesan yang dikirim oleh anggota di dalam grup dengan tujuan agar mengelola dan memoderasi obrolan dalam grup WhatsApp dapat dilakukan oleh Admin.

Ok sampai disini dulu ya, dan diharap bersabar karena fitur-fitur baru tersebut akan diluncurkan dalam beberapa minggu mendatang. Baca juga : Perbandingan Jalan Tol Sejak Era Soeharto Hingga Jokowi.

Sumber : Kompas.com

Posting Komentar untuk "Bawa 5 Fitur Baru WhatsApp, Status WA Ada Reaksi Hingga Link WA Call"